Borda Method ditemukan oleh Jean-Charles de Borda pada abad ke 18. Metode digunakan untuk menganalisis keberagaman variabel yang diteliti. Keistimewaan metode ini dapat mengatasi kesulitan pada metode lain dimana orang-orang/sesuatu yang tidak berada pada ranking pertama akan secara otomatis dihapuskan.
Metode ini sudah secara luas digunakan oleh tim olahraga seperti pool sepakbola, maupun pada seleksi penerima penghargaan musik atau televisi, dll. Contoh perhitungan Metode Borda adalah sebagai berikut:
1. Dari hasil kuisioner, hitung jumlah responden yang menyatakan ranking untuk tiap jenis. Misalnya terdapat 4 responden yang menyatakan jenis A berada di peringkat 2 dan 3 responden menyatakan jenis berada di peringkat 3, maka tuliskan angka 4 pada kolom jenis A peringkat 2 dan angka 3 pada kolom jenis A peringkat 3. Hal yang sama dilakukan untuk jenis yang lain.
2. Kalikan angka pada kolom peringkat dengan bobot di bawahnya, kemudian tambahkan dengan hasil perkalian pada jenis yang sama, kemudian isikan hasilnya pada kolom ranking. Misalnya untuk jenis A, (0 x 2) + (4 x 1) + (3 x 0) = 4.
3. Jumlahkan hasil ranking, yang dalam contoh ini berarti: 4 + 11 + 5 = 20.
4. Untuk mencari bobot tiap jenis, bagi ranking dengan jumlah ranking. Jenis A = 4/20 = 0.2, dan seterusnya.
5. Jenis dengan bobot tertinggi merupakan yang terpilih.
Tabel Perhitungan Metode Borda.